Bahas Rencana Pengembangan Jaringan, PT Nera Temui DKIPS

Rua, 22/09/21 – bertempat di Rua Beach Hotel, PT. NERA mengundang Dinas Komunikasi dan Informatika, Persandian dan Statistik (DKIPS) Kabupaten Sumba Barat untuk membahas Rencana Penyediaan Jaringan Internet lingkup Pemkab Sumba Barat. 

Pada kesempatan tersebut PT. Nera menyampaikan desain pengembangan jaringan microtik yang akan dirancang oleh PT. NERA dalam memenuhi kebutuhan internet OPD lingkup Pemda Kab. Sumba Barat.  

Dalam diskusi  teknis antara PT. NERA dan Tim Teknis DKIPS, disampaikan harapan jaringan yang dirancang harus bisa dibangun secara bertahap dengan maintanance yang siap 24 jam serta adanya jaminan  ketersediaan jaringan internet yang lancar. 

Lebih lanjut kepala DKIPS menyampaikan terima kasih  kepada PT. NERA yang telah berfikir untuk perencanaan pengembangan jaringan internet di Kabupaten Sumba Barat. Untuk itu dipersilahkan PT. NERA  menyampaikan proposal kepada Bapak Bupati dan Wakil Bupati, sedangkan atas permintaan PT. NERA tentang survei lokasi OPD yang akan dibangun system intranet, dipersilahkan dengan menyampaikan surat ijin survei. 

Hadir dalam pembahasan awal tersebut, kepala DKIPS beserta Sekretaris, Kepala Bidang LPBE, Kepala Seksi Aplikasi dan Layanan TI serta 2 tim teknis. (RED.DKIPSSB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *